Cara Reroll Sword Master Story

Cara Reroll Sword Master Story Terbaru

Cara Reroll Sword Master Story — sebuah game Idle RPG dengan sistem gacha yang menceritakan seorang pahlawan bernama Cain, Sang pahlawan bertarung setelah penghianatan kerajaan, Sword Master Story. Dalam game ini, pemain dapat mengumpulkan hero lain untuk membantu Cain dalam melewati setiap stage.

Cara Reroll Sword Master Story Terbaru

Sword Master Story (SMS) juga menggunakan sistem elemen yang berbeda dan akan memberikan buff dalam parti ketika beberapa elemen tertentu berada dalam satu party. Dan karena game memiliki sistem gacha, tentu saja kalian bisa melakukan reroll dengan mudah dalam game ini. Jika kalian belum mengetahui bagaimana cara reroll dalam game SMS, maka kalian bisa melakukannya sesuai dengan urutan yang ada dalam artikel ini.

Baca Juga:

Tier List Sword master Story

Sebelum melangkah lebih lanjut, alangkah baiknya untuk mengetahui Tier List dalam game SMS, sehingga kalian dapat menemukan pertner terbaik untuk dimainkan. Berikut ini adalah Tier List Sword Master Story. Sumber dari tier list ini didapatkan dari www.mrguider.org/articles/swor…
A. SS Tier List

  • Kana.
  • Yui.
  • Cain (Karakter utama).

B. S Tier List

  • Lilith.
  • Dark lord.
  • Odin.
  • Mary.
  • Rachael.

Untuk tier list selengkapnya bisa dibaca disini: www.mrguider.org/articles/swor…

Cara reroll Sword Master Story

Dan akhirnya ke pembahasan utama dalam artikel ini. Untuk melakukan reroll SMS sangat mudah, Tapi jika masih belum tau caranya, maka kalian bisa melakukan cara cara dibawah ini untuk melakukan reroll.

  1. Pertama kalian buka dulu game SMS, Jika kalian masih didalam akun, silahkan log out terlebih dulu.
  2. Setelah log out, silahkan kembali login, tapi ketika dihadapkan pilihan login menggunakan akun, pilih saja “Guest Login“, kemudian jangan lupa untuk menyetujui semua Syarat dan Ketentuan, dan langsung memilih username. Buat saja username random, karena kalian bisa menggantinya dengan membayar 50 rubi nantinya.
    Sword-Master-Story-Guest
  3. Setelah itu kalian akan melakukan tutorial, maka jalankan saja tutorial sampai level 3, dan tutorial akan otomatis berhenti.
  4. Setetah tutorial selesai, maka kalian bisa membuka Mail, dan disitu kalian akan mendapat 300 Rubi dan 1 5 Star Character Summon Ticket.
    Sword-Master-Story-Mail
  5. Kemudian langkah selanjutnya kalian hanya perlu menaikkan level kalian terlebih dulu sampai stage  20 dengan dalam Adventure. Jika karakter kalian mati, maka kalian bisa mencoba menggunakan equipment yang sudah didapatkan terlebih dulu.
  6. Setelah itu kalian tinggal membuka menu Quest dan mengklaim semu hadiah yang ada. Dan sampai disini kalian akan mendapat 1200+ Rubi dan 1 5 Star Character Summon Ticket. Sword-Master-Story-Quest
  7. Sekarang kalian hanya perlu mereedeem kode untuk mendapat Rubi gratis sampai memiliki 2700 rubi dan bisa melakukan 10 summon + 1 5 Star Character Summon Ticket. Jika kalian tidak tau dimana mendapatkan kode redeem terbaru, kalian bisa mendapatkannya disini: Kode Redeem Sword Master Story Terbaru.
  8. Setelah mendapatkan semuanya, maka kalian bisa langsung melakukan summon, dan jika kalian mendapatkan karakter SS Tier, maka kalian sudah melakukan bind akun kalian dengan cara buka menu garis 3 di pojok kanan atas>Cari menu login>pilih akun yang akan kalian gunakan untuk bind permainan. Jika kalian belum mendapat karakter SS Tier, Maka kalian bisa mencari menu log out, kemudian mengulangi dari cara pertama.

Kapan harus melakukan reroll

Untuk melakukan reroll, sebenarnya kalian bisa melakukan kapan saja, karena waktu yang dibutuhkan untuk melakukan reroll dalam SMS terbilang singkat. Tapi tentu saja untuk melakukan reroll sebaiknya kalian lakukan jika kalian baru saja bermain, sehingga waktu yang dihabiskan untuk bermain sebelumnya tidak terbuang sia-sia.

Selain itu kalian juga bisa melakukan reroll jika kalian sudah berlevel tinggi namun mengalami stuck karena tidak memiliki karakter dengan grade setidaknya S.

Apa yang perlu dilakukan setelah reroll

Setelah melakukan reroll, tentu saja kalian hanya perlu memastikan apakah kalian sudah  mendapat karakter dengan tier setidaknya S. Jika kalian belum mendapatkan salah satu S tier, maka kalian bisa melakukan reroll, dan jika kalian sudah mendapatkan salah satunya, maka kalian sudah bisa langsung melakukan Bind akun kalian, sehingga akun tidak akan menghilang jika suatu saat kalian ganti perangkat atau mereset perangkat yang digunakan.

Kesimpulan

Dengan melakukan reroll, maka kalian bisa mendapatkan karakter terbaik dari awal, jadi proses permainan kalian tidak akan terlalu terhambat, dan tidak perlu lagi khawatir bahwa kalian tidak mendapat karakter yang di inginkan setelah mencapai level tinggi. Tapi sebelum melakukan reroll, pastikan dulu bahwa reroll tidak dilarang didalam game, sehingga akun kalian akan menjadi lebih aman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Share: