Cara Reroll Genshin Impact Terbaru

Cara Reroll Genshin Impact Terbaru

Cara Reroll Genshin Impact Terbaru — Setelah resmi dirilis pada 28 September 2020 silam, game Genshin impact menjadi sangat populer bahkan sudah mencapai 1,3 Juta lebih didownload melalui platform Google Play. Tentu saja itu merupakan angka yang sangat besar karena itu belum ditambahkan dengan banyaknya pemain yang mendownload dari platform lain seperti Apple Store, Windows, PS4, dan platform pihak ketiga lainnya. Yang menarik dari permainan ini bukan hanya dari segi grafis yang memukau, Open World yang besar, dan efek serta kondisi yang dibuat seperti yang terjadi di dunia nyata.

Namun ada hal menarik lainnya yang membuat pemain betah untuk bermain, yaitu sistem untuk mendapat partner untuk berpetualang yang didapat dengan gacha. Dalam permainan ini, meski karakter partner yang bisa didapatkan masih terbilang terbatas, tapi tentu saja banyak pemain yang mengincar karakter dengan bintang 5, atau sekedar mencari karakter favorit cewe yang biasanya disebut sebagai Waifu.

Cara Reroll Genshin Impact Terbaru

Karena pemain bisa melakukan reroll dalam Genshin Impact, maka disini saya akan memberikan tips untuk melakukan reroll Genshin Impact sesuai dengan patch terbaru.

Tapi jika kalian masih belum tau apa itu reroll, maka kalian bisa membacanya terlebih dulu disini: Apa itu Reroll dalam game, Bagaimana cara reroll, Apakah Illegal?

Tier List Genshin Impact

Yang pertama sebelum melakukan reroll, alangkah baiknya untuk mengetahui tier list terlebih dulu dalam genshin impact.
Kenapa harus mengetahui tier list? Tentu saja supaya kalian bisa mendapatkan karakter yang paling mudah dimainkan, baik itu dalam penjelajahan, abyss dungeon, boss, dan lainnya. Maka dari itu, jika kalian belum mengetahui tier list karakter genshin impact, kalian bisa melihatnya dalam list berikut ini:

S Tier Karakter:

Karakter Role
Bennett Utility
Diluc Main DPS
Ganyu Main DPS
Hu Tao Main DPS
Klee Main DPS
Mona Main DPS
Tartaglia Main DPS
Venti Utility
Xiao Main DPS
Xingqiu Sub DPS
Zhongli Sub DPS

A Tier Karakter

Karakter Role
Albedo Sub DPS
Diona Utility
Fischl Sub DPS
Jean Utility
Keqing Main DPS
Ningguang Main DPS
Qiqi Utility
Razor Main DPS
Sucrose Utility
Xiangling Sub DPS

Keterangan Tabel:
*
Berwarna merah : Hanya bisa didapatkan di event banner.
** Sumber: genshin.gg/tier-list

Cara Reroll Genshin Impact.

Untuk melakukan reroll Genshin Impact, kalian bisa memilih 3 cara yang diantara ketiganya membutuhkan waktu yang berbeda dan tentunya dengan hasil yang berbeda pula. Diantara ketiga caranya adalah Leveling sampai AR5, Leveling sampai AR7, dan leveling sampai AR10. Tapi disini saya hanya akan menjelaskan cara reroll sampai AR5 saja, karenaa hadiah yang didapat dari AR7 sudah diubah, dan jika kalian memaksakan untuk mencapai AR10, itu akan memakan waktu lebih lama daripada melakukan reroll 2 akun sampai AR5.

Baca Juga: Kode redeem Genshin Impact Terbaru

Oke, karena saya hanya akan menjelaskan sampai AR5 saja, maka akan saya jelaskan langkah langkah dari membuat akun.

Langkah-Langkah Membuat Akun reroll Genshin Impact

    1. Pertama kalian membutuhkan sebuah alamat email sementara, atau biasa disebut Temp mail. Jika kalian tidak tau dimana bisa mendapatkan temp mail, maka kalian bisa menggunakan salah satu situs berikut ini untuk mendapat temp mail: temp-mail.org/, tempail.com/, temp-mail.io/
    2. Setelah mendapatkan email sementara, kemudian kunjungi situs resmi pendaftaran akun genshin impact disini: account.mihoyo.com/?lang=en#/r…, atau bisa juga mendaftar didalam permainan. Tapi menurut saya mendaftar didalam permainan lebih ribet karena nantinya kalian harus bolak balik cek kode konfirmasi yang dikirim ke email.
    3. Pertama kalian hanya perlu mengisi alamat email sementar yang didapat dari salah satu web penyedia email sementar sebelumnya, kemudian klik “Send Code“.
    4. Setelah meminta kode, maka sekarang tinggal buka email sementara kalian dan kalian akan mendapat kode konfirmasi untuk membuat akun.
    5. Masukkan kode konfirmasi kedalam halaman pendaftaran Genshin Impact, kemudian isi data lainnya dan klik Register atau Daftar.
    6. Setelah itu kalian sudah selesai membuat akun, dan kalian sudah bisa mulai memainkan akun baru tersebut.

Langkah-langkah Melakukan Reroll Genshin Impact

    1. Pertama ketika memasuki game, anggap saja kalian sudah selesai dengan adegan pengenalan dan pemberian nama petualang. Maka langsung saja, pertama kalian bisa mengikuti Paimon sampai Statue of the Seven pertama. Pastikan kalian mengikuti paimon, karena jika kalian meninggalkan paimon, maka quest akan terhenti sampai kalian kembali ke dekat paimon, dan itu akan membuang waktu.
    2. Setelah mengaktifkan Statue of the Seven  pertama dan mengalahkan beberapa Slime, maka sekarang tinggal mengikuti petunjuk arah quest sampai menemukan adegan Venti (Laki-laki berpakaian hijau) sedang berbicara dengan naga.
    3. Kemudian disekitar jade merah yang ditinggalkan naga, pastikan kalian menemukan sebuah treasure disekitar situ. Jika tidak menemukannya harap dicari terlebih dulu.
    4. Dan akhirnya kalian akan bertemu dengan Amber dan kalian akan mendapat quest resmi pertama kalian dari seorang NPC. Disitu kalian hanya perlu membunuh beberapa Hilchurl dan quest akan selesai. Sebelum menyelesaikan quest, pastikan kalian mengaktifkan teleportasi yang kalian lewati, dan jangan lupa untuk membuka treasuse setelah menyelesaikan quest.
    5. Dan setlah kalian menyelesaikan quest, maka kalian akan diminta untuk menuju Mondstad. Dalam perjalanan menuju mondstad, pastikan kalian menemukan seorang NPC Adventurer perempuan dan mendapatkan quest untuk memasak.
    6. Jika kalian sudah menyelesaikan urutan diatas, maka ketika kalian mencapai gerbang Mondstad, kalian sudah mencapai level 4. Jika belum, berarti kalian telah melewatkan sesuatu.
    7. Lanjut setelah kalian mengalahkan naga yang menyerang mondstad, jangan lupa untuk mengaktifkan 2 teleportasi yang berada diatas bagunan yang tepat didepan kalian ketika selesai berbicara dengan Amber dan Kaeya. Didekat teleportasi itu kalian bisa menemukan 2 buah treasure yang salah satunya adalah Luxurius Treasure.
    8. Jika membuka kedua treasure, maka sekarang tinggal lompat dari gedung dan masuk kedalam Knight HQ (HeadQuarter). Pastikan sebelum kalian masuk kedalam HQ kalian sudah mencapai AR5 dan mendapat mail, jika belum bererati kalian melewatkan sesuatu.
    9. Dan akhirnya yang terakhir setelah kalian masuk HQ dan selesai mengobrol, maka tinggak mengecek mail dan disitu kalian akan mendapat 10 Acquaint Fate.
    10. Jika kalian sudah mendapat karakter yang di inginkan, maka selamat. dan jika kalian belum mendapatkannya, maka kalian bisa mengulangi cara cara diatas sampai mendapatkannya.

Apakah Reroll Genshin Impact Illegal?

Berdasarkan berbagai sumber, baik itu komunitas dalam Genshin Impact Official Forum, Reddit, dan komunitas lainnya, disitu tidak terdapat pernyataan bahwa melakukan Reroll termasuk tindakan yang dilarang dalam game. Jadi akun kalian akan tetap aman selama kalian hanya melakukan reroll saja.
Berbeda ceritanya jika kalian melakukan reroll untuk dijual, atau membeli akun reroll, maka akan memiliki resiko lebih tinggi untuk mendapatkan BAN, karena kegiatan jual beli aku jelas jelas dilarang dalam peraturan Genshin Impact.
Bagaimanapun saya tidak menjamin bahwa melakukan reroll sepenuhnya aman, jadi lebih baik kalian bermain dengan santai jika ingin bermain aman.

Karakter Apa Yang Harus Didapatkan Ketika Reroll Genshin Impact?

Berdasarkan Tier List yang sudah dicantumkan diatas, maka karakter terbaik untuk didapatkan saat ini adalah DilucNingguang atau Mona jika kalian ingin bermain dengan karakter yang OP (Over Power), mengingat bahwa kebanyakan karakter tier S adalah karakter yang hanya muncul dalam event, jadi kalian harus melakukan reroll ketika ada event jika ingin mendapat karakter lain, atau mencari karakter tier A dengan damage yang baik, seperti Ningguang misalnya.  Selain itu, jika kalian hanya ingin mendapatkan karakter sebagai Wibu, maka kalian bebas untuk memilih karakter favorit kalian.

Kesimpulan

Jadi kesimpulannya, jika kalian ingin melakukan reroll, maka kalian perlu mempertimbangkan kembali karena untuk melakukan reroll satu akun dan hanya mencapai AR 5, setidaknya kalian membutuhkan waktu 17 menit atau lebih, karena banyak adegan dalam Genshin Impact yang tidak dapat di skip. Selainitu, lebnih baik untuk membuat akun secara manual tanpa menggunakan script, tools, ataupun sesuatu yang melanggar aturan, sehingga akun kalian lebih aman.
Namun kembali lagi, bahwa semua pilihan berada ditangan kalian, dan begitu juga resiko yang ada.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Share: